PT LIVE Buka Kesempatan Investasi : Dana Segar Rp146,31 Miliar

Rencana IPO PT Homeco Victoria Makmur (LIVE) mengguncang pasar saham. Pelajari cara investasi dan raih dana segar besar

Fataya.co.id-PT Homeco Victoria Makmur Tbk (LIVE) mengumumkan rencananya untuk menggelar penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO).

Rencana IPO PT Homeco Victoria Makmur (LIVE) mengguncang pasar saham. Pelajari cara investasi dan raih dana segar besar

Masa penawaran umum akan berlangsung mulai 2 hingga 6 Februari 2024, dengan jadwal pelantikan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 12 Februari 2024.

Dalam rangka IPO ini, perseroan berencana melepas 808,35 juta saham atau setara dengan 17,60% dari total modal yang ditempatkan dan disetor.

Harga penawaran awal yang ditetapkan melalui bookbuilding adalah sebesar Rp136-Rp181 per saham, yang berpotensi memberikan dana segar mencapai Rp146,31 miliar.

Tidak hanya itu, perseroan juga menyelenggarakan Program Employee Stock Allocation (ESA) dengan alokasi 8,35 juta saham atau setara dengan 1,03% dari total saham yang ditawarkan saat IPO.

Sebagian dana IPO, sekitar Rp25 miliar, akan dialokasikan untuk melunasi utang perseroan kepada PT Bank Central Asia Tbk (BBCA).

Sementara itu, Rp25 miliar lainnya akan digunakan untuk pelunasan utang usaha kepada entitas anak, yaitu PT Trisinar Indopratama (TSI).

Dengan rencana IPO ini, PT Homeco Victoria Makmur Tbk (LIVE) berharap dapat mengoptimalkan pertumbuhan bisnisnya dan memberikan kesempatan kepada masyarakat dan investor untuk turut serta dalam pengembangan perusahaan.

sumber : idx_channel

asuransi syariah, life insurance, car insurance, student insurance

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*