Fataya.co.id – Mark Zuckerberg, pendiri Facebook, tengah menjadi sorotan setelah dikabarkan sedang membangun bunker mewah senilai USD 270 juta atau setara Rp 4,2 triliun di sisi timur laut Pulau Kauai.
Proyek ini menjadi bagian dari kompleks kediaman pribadi Zuckerberg dan istrinya, Priscilla Chan, yang telah lama dikenal sebagai pemilik sejumlah properti di pulau ini.
Menurut informasi yang dihimpun dari komentar ctd.insider di akun Instagram pribadinya, proyek ini mencakup lahan senilai USD 170 juta atau setara Rp 2,6 triliun, sementara biaya pembangunan diperkirakan mencapai USD 100 juta atau Rp 1,5 triliun.
Proyek ini dilaporkan melibatkan ratusan pekerja dan terdiri dari sekitar satu lusin bangunan, termasuk dua mansion luas yang akan menjadi pusat kompleks.
Kompleks mewah ini dirancang dengan 30 ruang kamar tidur dan 30 kamar mandi, serta dilengkapi dengan fasilitas seperti lift, kantor, ruang konferensi, dan dapur berukuran industri.
Menariknya, kompleks ini juga akan memiliki area hutan dengan 11 rumah pohon yang terhubung melalui jembatan tali, menciptakan suasana eksklusif di tengah alam.
Yang menarik dari proyek ini adalah penampungan bawah tanah yang menghubungkan dua mansion luas tersebut.
Proyek ini dilaporkan melibatkan pintu anti ledak dan disertai dengan tingkat kerahasiaan tinggi, di mana semua pekerja diwajibkan untuk menjalani perjanjian non-disclosure agreement (NDA).
Sebuah komentar dari pengguna bernama ctd.insider mengungkapkan, “Proyek ini dikabarkan merupakan proyek rahasia yang terikat dengan NDA untuk seluruh pekerjanya. Dengan begitu, pekerja tidak diperbolehkan menyebarkan satupun informasi proyek.”
Salah satu insiden mencolok yang terungkap melalui komentar tersebut adalah pemecatan seorang pekerja yang diduga mengunggah gambar proyek di platform media sosial Snapchat.
Kejadian ini menunjukkan tingkat kerahasiaan dan ketertutupan proyek yang tengah dilakukan oleh Zuckerberg dan timnya.
Meskipun proyek ini menuai kontroversi, Mark Zuckerberg dan Priscilla Chan belum memberikan tanggapan resmi terkait kabar ini.
Sejumlah pihak menduga bahwa proyek ini mungkin memiliki tujuan lebih dari sekadar sebagai kediaman pribadi, namun, hingga saat ini, rincian lebih lanjut masih tetap menjadi misteri.
Sumber:@ctd.insider