Fataya.co.id-Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan bahwa meskipun mendukung Prabowo Subianto dalam pilpres tahun ini, ia tidak akan kembali menduduki jabatan di pemerintahan pasangan calon nomor urut 2.
Dalam wawancara di YouTube Political Show Podcast CNN Indonesia, Luhut menyatakan kesiapannya untuk menjadi penasihat senior jika diminta, namun ia dan istrinya telah sepakat untuk pensiun dari jabatan menteri.
“Saya sudah bilang terutama istri saya sudah bilang [untuk] pensiun,” ujar Luhut.
Mengomentari pengalaman pemerintahannya selama hampir 12 tahun, Luhut menegaskan bahwa tuduhan terhadap kinerja Presiden Jokowi tidak berdasar. Menurutnya, pengalaman panjangnya di pemerintahan memberikan pemahaman yang mendalam tentang isu-isu kompleks yang dihadapi negara.
Sumber : @cnbcindonesia