Jokowi Resmikan Jembatan CH

Jokowi Resmikan Jembatan CH: Era Baru Pertumbuhan Ekonomi di Jawa Tengah Selatan!

Diposting pada

Fataya.co.id – Presiden Joko Widodo, didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, meresmikan tiga Jembatan Callender Hamilton (CH) di Jawa Tengah bagian selatan.

Jokowi Resmikan Jembatan CH

Peresmian simbolis berlangsung di Jembatan Tajum Margasana, Kabupaten Banyumas, pada Selasa (2/1/2024).

“Pembangunan ini akan memperbaiki dan merevitalisasi jembatan-jembatan yang memang sudah saatnya diperbarui. Sebab beban transportasi dan logistik yang ada di atas jembatan semakin hari semakin berat,” ujar Presiden Jokowi.

Ketiga jembatan yang diresmikan adalah Jembatan Tajum Margasana sepanjang 150 meter di Jalan Nasional Wangon-Menganti, Jembatan Tajum Karangbawang sepanjang 140 meter di Jalan Nasional Wangon-Ajibarang, Kabupaten Banyumas, dan Jembatan Jurug B sepanjang 160 meter di Jalan Raya Palur.

Kehadiran tiga jembatan CH baru ini diharapkan dapat memperkuat konektivitas antarwilayah di Jawa Tengah bagian selatan, memperlancar arus transportasi antardaerah, mengefisienkan biaya logistik, dan mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah-daerah sekitarnya.

Menanggapi hal tersebut, Presiden Jokowi menyatakan, “Ini adalah langkah penting untuk meningkatkan infrastruktur dan konektivitas di daerah ini. Semua ini dilakukan dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi regional.”

BACA JUGA :   Rafathar dan Rayyanza Bikin Heboh dengan Kado Mewah untuk Raffi dan Nagita! Apa Isinya?

Selain itu, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menekankan bahwa penggantian/duplikasi Jembatan CH tidak hanya terjadi di Jawa Tengah tetapi juga secara nasional.

Kementerian PUPR telah melakukan penggantian/duplikasi pada 37 jembatan CH yang tersebar di Pulau Jawa.

“Penggantian/duplikasi jembatan CH ini dilakukan melalui skema Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU), merupakan upaya inovasi untuk menjaga layanan jembatan dalam jangka panjang,” tambah Menteri Basuki.

Inisiatif ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam mendukung pertumbuhan ekonomi, efisiensi logistik, dan peningkatan konektivitas di seluruh Indonesia.

sumber:@kemen pupr

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *