Fataya.co.id – Axis Esports Labs with EVOS menjadi inisiatif terbaru dalam kelanjutan kolaborasi antara EVOS Esports dan Axis, membawa dampak positif bagi para penggemar esports di seluruh Indonesia.
Pada Selasa (27/2), EVOS dan Axis menggelar konferensi pers serta peresmian lanjutan kerjasama mereka selama lima tahun.
Ini menjadikan kolaborasi mereka sebagai salah satu yang terpanjang dalam industri esports dengan sebuah merek.
Dalam rangka merayakan hubungan ini, keduanya mengumumkan event besar sepanjang tahun 2024 yang diberi nama Axis Esports Labs collaboration with EVOS.
Kegembiraan terutama dirasakan oleh EVOS Fams dan penggemar esports di seluruh Indonesia, karena adanya acara besar ini yang akan mempertemukan mereka.
Apa itu Axis Esports Labs with EVOS?
Axis Esports Labs with EVOS merupakan sebuah festival esports yang menjadi tempat bagi para penggemar dan pecinta gamer dari komunitas tertentu untuk berinteraksi, berkumpul, dan bersaing.
Event ini akan diselenggarakan di enam kota berbeda mulai Maret 2024, yakni Surabaya, Yogyakarta, Medan, Malang, Makassar, dan Pontianak.
Kegiatan akan berlangsung selama dua hari berturut-turut di setiap kota dengan rangkaian acara yang beragam.
Mulai dari kompetisi esports, match-making dengan para pemain profesional, pertemuan dengan talenta dan Duta Merek, penampilan komunitas, hingga sesi Nonton Bareng pertandingan esports, semuanya akan ada dalam Axis Esports Labs with EVOS.
Sumber: @oneesports.id